Apa yang Membuat Website Penting dalam Perkembangan Bisnis?

Author :
|
|
website-untuk-perkembangan-bisnis

Perkembangan teknologi saat ini membawa pengaruh besar dalam dunia bisnis, terutama melalui digitalisasi yang memudahkan operasional, baik untuk bisnis besar maupun UMKM. Salah satu aspek penting dari digitalisasi adalah pemasaran digital, di mana promosi melalui website menjadi salah satu strategi utama.

Berdasarkan hasil Survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) pada awal tahun 2024, penetrasi internet di Indonesia meningkat menjadi 79,5%, menunjukkan potensi besar bagi pengusaha untuk memanfaatkan promosi digital melalui website.

Bagi pengusaha, mungkin timbul pertanyaan seperti, apa itu website? Bagaimana peranannya dalam mengembangkan bisnis? Dan apakah ada tips untuk membuat website yang efektif? Semua pertanyaan tersebut akan dijawab dalam artikel ini.

Apa itu Website untuk Bisnis?

Website untuk bisnis adalah platform digital berupa halaman web yang dirancang untuk mewakili sebuah bisnis. Biasanya, website ini memuat berbagai informasi penting terkait bisnis tersebut, seperti profil perusahaan, produk atau layanan yang ditawarkan, kontak yang dapat dihubungi, serta konten menarik seperti artikel atau blog untuk menarik perhatian pelanggan.

Selain memberikan informasi, website bisnis juga dapat berfungsi sebagai toko online di mana transaksi dapat dilakukan secara digital. Dengan adanya website, bisnis memiliki peluang untuk bersaing secara global di dunia maya.

pengertian-website-bisnis

Peranan Website dalam Perkembangan Bisnis

Meskipun sering dianggap hanya sebuah halaman web yang berisi sedikit informasi, Website memiliki peranan yang sangat penting dalam perkembangan bisnis. Berikut merupakan beberapa peranan Website dalam perkembangan bisnis:

Meningkatkan Brand Awareness

Dengan Website bisnis, calon pelanggan atau target pengguna dapat dengan mudah mendapatkan informasi terkait brand atau merek atau bahkan produk yang diperdagangkan.
Jika calon pelanggan atau target pengguna telah mengetahui seluruh informasi yang berkaitan dengan produk, bukan tidak mungkin mereka akan tertarik dan mengambil keputusan untuk membeli.

Memperluas Target Pasar

Penggunaan Website bisnis juga dapat memperluas target pasar. Hampir setiap hari orang akan mengakses internet dan dengan Website, proses memperkenalkan produk dapat dengan mudah menjangkau seluruh pengguna internet.

Baca juga : Strategi dalam Menghadapi Persaingan Bisnis di Era Digital

Meningkatkan Penjualan

Website bisnis juga dapat digunakan sebagai media promosi untuk meningkatkan penjualan. Dengan membuat konten promosi yang menarik perhatian dan menggiring calon pelanggan untuk membeli seperti artikel atau blog, sangat mungkin calon pelanggan dapat tertarik untuk membeli produk atau layanan bisnis yang dipromosikan.

Efisiensi Waktu dan Biaya

Waktu dan biaya operasional juga dapat menjadi efisien jika sebuah bisnis menggunakan Website. Dulu, sebuah bisnis memerlukan waktu yang lama dan biaya yang besar untuk melakukan pemasaran.

Dengan menggunakan Website, semua hal yang berkaitan dengan pemasaran dapat dilakukan secara online atau digital, sehingga tidak perlu untuk melakukan pemasaran secara tatap muka atau menggunakan media konvensional seperti brosur, spanduk, atau baliho..

Membangun Relasi dengan Pelanggan

Website bisnis dapat kapanpun dan dimanapun dengan syarat harus memiliki akses internet. Sehingga interaksi dan komunikasi dengan pelanggan dapat terjalin dengan baik. Dengan ditambahkan fitur seperti ulasan dan testimoni juga dapat mempengaruhi penjualan dan memberikan rasa percaya terhadap brand atau merek meningkat.

3 Tips untuk Membuat Website Bisnis

tips-membuat-website-bisnis

Untuk membuat sebuah Website bisnis terdapat banyak hal yang harus diperhatikan agar Website tersebut dapat efektif dalam membantu perkembangan bisnis. Berikut merupakan beberapa tips dalam membuat Website yang efektif untuk bisnis:
Pastikan Keamanan Website Bisnis
Selalu perbarui platform untuk melindungi website dari serangan siber. Keamanan Website menjadi hal penting karena mencegah adanya kebocoran data informasi bisnis dan pelanggan.

1. Desain yang Responsif

Tampilan Website tidak harus dengan tampilan warna-warni yang cerah yang tak menyilaukan mata karena tentu lebih disukai dan memudahkan para pengunjung untuk memperoleh informasi dari Website tersebut.

Website juga harus responsif dan dapat diakses dengan mudah di perangkat mobile maupun desktop. Website juga harus memiliki navigasi yang jelas dan fitur yang banyak dibutuhkan pengguna.

2. Konten Berkualitas

Publikasikan konten yang relevan dan bermanfaat bagi pengunjung. Ini bisa berupa blog, panduan, atau FAQ. Konten yang dibuat juga tidak harus secara detail, tetapi harus jelas, padat, dan singkat tanpa banyak kata-kata. Serta dapat ditambahkan gambar atau video yang menarik dan sesuai dengan konten dalam Website bisnis tersebut.

3. Optimalkan SEO

Pastikan konten di website Anda dioptimalkan untuk mesin pencari agar lebih mudah ditemukan oleh calon pelanggan. Proses optimasi ini mencakup penggunaan kata kunci yang relevan, penulisan konten berkualitas, dan struktur yang ramah mesin pencari. Dengan menerapkan SEO yang efektif, website bisnis Anda akan lebih sering muncul di hasil pencarian, meningkatkan jumlah pengunjung. Peningkatan trafik ini tidak hanya berdampak pada visibilitas online, tetapi juga memperluas jangkauan promosi dan dapat berdampak langsung pada peningkatan penjualan serta perkembangan bisnis.

Baca juga : Mengapa Optimalisasi SEO Bermanfaat untuk UMKM?

Melihat perkembangan dunia digital saat ini, memiliki Website untuk bisnis bukan lagi sebuah pilihan, melainkan menjadi sebuah keharusan. Dengan Website, sebuah bisnis dapat tumbuh dan berkembang dengan cepat dan menjadi ujung tombak kesuksesan sebuah bisnis.

Untuk mengoptimalkan sebuah Website untuk bisnis, Triology Agency siap membantu. Kami menawarkan solusi lengkap mulai dari SEO, Ads, pembuatan Website, hingga Content Writing yang dirancang untuk mendukung strategi digital marketing. Segera hubungi kami dan dapatkan kesuksesan bisnis di dunia digital bersama Triology Agency!